button-wa

Pelajari Cara Kerja Google Ads Agar Tidak Salah Strategi

Banyak masyarakat yang terjun ke dunia bisnis. Baik dari orang tua hingga anak muda atau kaum milenial. Baik itu bisnis kecil, menengah hingga besar, semua memerlukan marketing didalamnya untuk mendapatkan feedback yang besar. Channel marketing selain ada yang organik seperti SEO dan email marketing ada juga yang berbayar, salah satunya adalah Google Ads. Tentu Anda sudah tidak asing dengan platform Ads ini bukan?

Google Ads adalah platform periklanan online yang berbayar dari Google. Awalnya, Google Ads ini bernama Google AdWords sebelum akhirnya berganti pada tahun 2018. Meski begitu, layanan yang ditawarkan tetap sama yaitu Anda sebagai pengiklan membayar per klik (CPC) atau membayar per tayangan/impresi (CPM) yang didapatkan dari iklan.

Hal yang lebih keren lagi dari Google Ads ini yaitu Iklan yang ditayangkan tidak hanya di mesin pencarian google saja, tetapi iklan bisnis Anda akan tayang di halaman hasil mesin pencarian (SERP), Youtube, Blog, hingga Google Display Network.

Jika Anda saat ini tidak memiliki akun Google Ads untuk bisnis atau tidak menggunakan akun Google Ads secara maksimal, maka Anda telah melewatkan keuntungan yang akan didapat dari platform Ads ini. Sebelum memulai, Anda perlu tahu cara kerja Google Ads terlebih dahulu agar iklan yang Anda pasang bisa menjangkau target market yang Anda inginkan.

 

1. Menentukan Kata Kunci dan Tujuan Iklan

Sebelum mulai untuk beriklan, Anda perlu menentukan kata kunci. Kata kunci yang tepat ini sangat penting, gunakanlah keyword atau kata kunci yang paling mendekati dengan produk yang Anda pasarkan, atau yang paling banyak diketikkan pengguna internet secara umum.

Bagaimana mencari taunya ya? Mudah saja, Anda bisa melakukan riset kata kunci terlebih dahulu dan jangan lupa gunakan pula Latent Semantic Indexing (LSI) untuk melengkapi kombinasi kata kunci yang Anda gunakan. Selain itu, belajar dari pengalaman Anda sendiri, kata kunci apa yang sering Anda gunakan saat berbelanja online atau saat mencari informasi bisnis.

Kemudian Anda juga perlu menentukan tujuan atau hasil yang dinginkan dari penayangan iklan di antaranya seperti meningkatkan panggilan ke bisnis Anda, mengarahkan lebih banyak pengunjung ke toko online Anda, atau memandu orang mengunjungi website atau landing page khusus produk atau layanan bisnis Anda.

 

2. Menentukan Opsi Bid 

Jika Anda sudah menentukan kata kunci dan tujuan iklan bisnis Anda, selanjutnya adalah menentukan Opsi Bid. Dengan Google Ads Anda juga dapat memilih opsi bid atau opsi pembayarannya seperti beberapa dibawah ini:

Cost-per-click/CPC adalah membayar sejumlah berapa banyak pengguna yang mengklik iklan.

Cost-per-mille/CPM adalah membayar sejumlah per 1000 impresi dari iklan atau 1000 kali iklan tersebut dilihat.

Cost-per-engagement/CPE adalah membayar sejumlah banyaknya pengguna yang melakukan aksi yang kamu inginkan misalnya mendaftar akun hingga menonton video.

 

3. Quality Score Menentukan Harga

Setelah menentukan opsi bid, google akan membawa Anda pada proses assessment pada iklan yang nantinya akan memberikan nilai quality score. Menurut Google, quality score adalah estimasi dari kualitas iklan, keyword atau kata kunci, dan landing page Anda.

Penilaian hasil quality score berkisar 1-10. Jika iklan Anda memiliki kualitas tinggi maka dapat menghasilkan harga pembayaran yang lebih rendah dan posisi iklan yang lebih baik. Jadi semakin tinggi maka semakin sedikit kamu membayar dan semakin baik posisi penempatan iklan Anda.

 

4. Penentuan Posisi Iklan Oleh Ad Rank

Terakhir menentukan posisi iklan oleh Ad Rank. Ad Rank adalah peringkat nilai. Nantinya quality score Anda dikombinasikan dengan jumlah bid pada keyword yang kemudian menciptakan Ad Rank tersebut.

Apa sih gunanya Ad Rank? Ad Rank ini menentukan posisi iklan  yang akan muncul di halaman hasil pencarian. Dan ketika pengguna melihat iklan dan mengkliknya, pengiklan membayar sedikit biaya untuk klik itu jika menggunakan opsi bayar per klik atau CPC yang sebelumnya telah dijelaskan. Semakin banyak pengguna mengklik iklan, semakin besar kemungkinan mereka akan mencapai tujuan iklan seperti menjadi leads hingga melakukan pembelian.

 

Itulah tadi cara kerja Google Ads yang bisa menjadi referensi untuk Anda. Namun saat ini banyak sekali jasa digital marketing agency yang akan membantu bisnis Anda, salah satunya LOPOKOPI.CO, Digital Marketing Agency terbaik. LOPOKOPI.CO dapat membantu bisnis Anda dengan menggunakan Google Ads atau platform lainnya. Yuk konsultasikan sekarang !